Logo

Kelurahan Selabatu Akan Menggalakkan Posyandu Remaja

Berita | Dinas Kesehatan Kota Sukabumi | 16 Mar 2022 | Dilihat : 404


Menyediakan layanan kesehatan yang dikhususkan untuk para remaja, Kelurahan Selabatu membuka Posyandu Remaja di RW 2 dan 8. Lurah Selabatu, Febri Iriansyah, saat ditemui pada 11 Maret 2022, mengatakan posyandu ini akan dimanfaatkan diantaranya untuk memberikan penyuluhan kesehatan reproduksi, bahaya narkoba, selain tentunya layanan kesehatan secara umum.

Bekerja sama dengan PKK Kelurahan Selabatu, Posyandu Remaja diharapkan menjadi tempat edukasi dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan remaja. Rencananya posyandu remaja akan dilaksanakan disetiap RW, namun untuk tahap awal, baru dilaksanakan di dua RW.

Statement Lurah Selabatu

Keberadaan Posyandu Remaja akan melengkapi fasilitas layanan kesehatan di Kelurahan Selabatu, karena sebelumnya layanan kesehatan untuk balita dan lansia telah dimiliki. Berdasarkan pedoman Kementerian Kesehatan, Posyandu remaja merupakan bagian dari Upaya Kesehatan Bersumber Daya Masyarakat (UKBM) yang dikelola oleh dan untuk remaja.

sumber : https://portal.sukabumikota.go.id/18763/kelurahan-selabatu-akan-menggalakkan-posyandu-remaja/